Rabu, 28 Januari 2015

Mengenali Fungsi-Fungsi Dalam menu Setting Blog

Sebagai blogger pemula kadangkala kita akan kebingungan dengan fungsi-fungsi yang tersedia pada blogger. Padahal jika diatur dengan baik kita bisa mengoptimalkan blog kita dengan maksimal.

Pada postingan ini saya akan memberi sedikit penjelasan mengenai fungsi-fungsi dalam menu setting. Supaya teman-teman bisa lebih mudah untuk mengoptimalkan blognya.

1. Menu Settings -> Basic
  • Blog Tools: untuk restore (import blog), backup (export blog) dan hapus blog secara permanen (delete blog)
  • Title: untuk mengisi judul blog. Judul ini akan muncul di header blog dan halaman search engine (serp)
  • Description: untuk mengisi deskripsi blog. Deskripsi ini akan muncul di bagian header blog
  • Add your blog to our listing: untuk mengatur apakah blog anda mau ditampilkan pada menu blogger seperti blogger play dan next blog atau tidak
  • Let search engines find your blog: Untuk mengatur apakah blog anda mau di index di halaman mesin pencari Google dan Weblogs.com atau tidak
  • Show quick editing on your blog: untuk menampilkan icon quick edit pada postingan yang berfungsi untuk mengedit postingan secara langsung dari halaman blog
  • Show email post links: untuk menampilkan icon berbentuk amplop pada postingan yang berfungsi untuk memperbolehkan pembaca mengirim link artikel kita kepada orang lain via email
  • Adult Content: untuk menentukan apakah blog kita mengandung konten porno atau tidak
  • Select Post Editor: untuk memilih jenis post editor yang ingin anda gunakan
  • Enable Transliteration: untuk mengaktifkan fungsi terjemahan pada post editor kedalam bahasa yang dipilih.

2. Menu Setting -> Publishing
  • Custom domain: Untuk mengganti alamat dari blogspot.com ke domain sendiri seperti .com, .net, .org, dll
  • Blogspot Address: Kalau custom domain untuk mengganti alamat blogspot ke domain sendiri maka yang ini untuk mengganti alamat blogspot yang satu ke alamat blogspot yang lain. (yang belum terdaftar)
  • Word Verification: kode verifikasi

3. Menu Setting -> Formatting
  • Show at most: untuk menentukan jumlah postingan yang mau ditampil pada halaman blog
  • Date Header Format: Untuk menentukan format tanggal yang mau ditampilkan diatas judul posting
  • Archive Index Date Format: untuk menentukan format tanggal yang mau ditampilkan pada menu arsip yang terletak di kolom sidebar
  • Timestamp Format: untuk menentukan format waktu yang mau ditampilkan pada postingan
  • Time Zone: untuk menentukan zona waktu tempat tinggal kita. Misalnya (GMT+07.00) Jakarta untuk wilayah Indonesia
  • Language: untuk memilih bahasa yang mau digunakan
  • Convert link breaks: untuk mengatur apakah mau dikonversi kode tag pada post editor secara otomatis. Biarkan Yes saja.
  • Show Title Field: untuk menampilkan judul postingan. Jika pilih No maka blogger akan mengambil beberapa kata pada awal paragraf sebagai judul postingan. Pilih Yes saja
  • Show Link Field: untuk menambahkan link yang berhubungan kedalam setiap postingan. Jika tidak ada, pilih No saja
  • Enable Float Alignment: untuk mengaktifkan fungsi penjajaran pada text dan gambar
  • Post Template: untuk mengisi teks yang mau ditampilkan pada kotak posting

4. Menu Setting -> Comments
  • Comments: untuk menampilkan kotak komentar
  • Who Can Comment: untuk menentukan siapa yang boleh memberi komentar
  • Comment Form Placement: untuk menentukan dimana letak kotak komentar
  • Comments default for posts: untuk mengatur apakah mau diberi komentar pada postingan baru atau tidak
  • Backlinks: untuk mengatur apakah mau diberi notifikasi jika ada yang memasang link pada artikel kita atau tidak
  • Backlinks default for posts: untuk mengatur apakah mau mengaktifkan fungsi backlinks atau tidak
  • Comments Timestamp Format: untuk memilih format waktu yang mau ditampilkan pada kotak komentar
  • Comment Form Message: untuk menampilkan pesan singkat diatas kotak komentar
  • Comment Moderation: untuk menyaring komentar yang masuk sebelum diposting
  • Show word verification for comments: untuk menampilkan kode verifikasi jika ada yang ingin memberi komentar supaya terhindar dari sistem bot yang melakukan spam
  • Show profile images on comment: untuk menampilkan gambar profil dari komentator yang memiliki blog di blogger
  • Comment Notification Email: untuk mendapatkan pemberitahuan dari blogger melalui email jika ada yang meninggalkan komentar

5. Menu Settings -> Archiving
  • Archive Frequently: untuk mengatur frekuensi arsip. Misalnya arsip harian, mingguan atau bulanan
  • Enable Post Pages: mengaktifkan halaman posting untuk setiap artikel

6. Menu Settings -> Site Feed
  • Allow Blog Feed: untuk menentukan jumlah karakter artikel yang dikirim via RSS Feed atau Feed email
  • Post Feed Redirect URL: untuk mengisi alamat URL Feed Anda. Jika belum punya dikosongin aja
  • Post Feed Footer: untuk mengisi teks tambahan pada feed

7. Menu Settings -> Email & Mobile
  • Blogsend Address: untuk mendapat kiriman postingan ke alamat email Anda setiap kali Anda memposting pada blog Anda.
  • Email posting address: untuk menentukan alamat email blogger yang Anda inginkan. Supaya Anda bisa memposting artikel langsung ke blog Anda via email. Catatan: Jangan memberitahu alamat email ini ke orang lain. Jika tidak, orang lain bisa memposting artikel di blog Anda.
  • Mobile Devices: Untuk memposting artikel ke blog anda via MMS atau SMS dari hp anda.

8. Menu Settings -> OpenID
  • OpenId: Secara ringkas, openId semacam identitas anda di internet. Dengan openid anda bisa masuk ke dalam website yang berbeda-beda yang mendukung openid tanpa memasukkan username dan password anda seperti lazimnya.

9. Menu Setting -> Permissions
  • Blog Authors: memperbolehkan orang lain untuk ikut menulis di blog Anda. Caranya klik Add Authors lalu masukkan alamat email orang yang mau diundang kemudian klik Invite
  • Blog Readers: untuk mengatur siapa yang bisa membaca artikel blog Anda

Demikianlah penjelasan dari masing-masing fungsi yang bisa diatur pada blog Anda. Semoga gak tambah bingung :p

Bunga Wijayakusuma Kembang Malam Misterius

Bunga wijayakusuma, kembang malam yang misterius. Setiap kali mendengar bunga wijayakusuma yang kerap terlintas adalah sebuah bunga yang misterius dan bunga yang mekar hanya di malam hari. Ya, malam dan misterius inilah yang kemudian membuat bunga yang satu ini menjadi terkenal bahkan sarat dengan mitos.
Meski terkenal di Indonesia, khususnya Jawa, bunga wijaya kusuma bukanlah tanaman asli Indonesia atau malah tanaman endemik Indonesia. Tanaman ini berasal dari daratan Amerika Selatan yang kemudian tersebar ke berbagai wilayah di dunia termasuk ke Indonesia. Konon bunga ini masuk ke Indonesia melalui China pada masa kerajaan Majapahit.
Nama latin tumbuhan ini adalah Epiphyllum oxypetalum. Namun ada juga yang menganggap nama latin wijayakusuma adalah Epiphyllum anguliger. Keduanya spesies yang berbeda namun memiliki ciri-ciri yang hampir serupa. Hanya bentuk daun E. anguliger berlekuk-lekuk, sehingga kerap disebut juga sebagai ‘kaktus balung iwak’.
Bunga Wijayakusuma
Bunga Wijayakusuma
Bunga wijayakusuma (Epiphyllum oxypetalum) disebut juga sebagai bunga ‘ratu malam’ dan bakawali (Melayu). Dalam bahasa Inggris kerap dinamai sebagai Dutchman’s Pipe, kardable, dan Night Queen. Nama latinnya, Epiphyllum oxypetalum, mempunyai beberapa sinonim, diantaranya adalah :
  • Cactus oxypetalus Moc. & Sessé ex DC.
  • Cereus latifrons Zucc.
  • Cereus oxypetalus DC.
  • Epiphyllum acuminatum K.Schum.
  • Epiphyllum grande (Lem.) Britton & Rose
  • Epiphyllum latifrons (Zucc.) Pfeiff.
  • Epiphyllum oxypetalum var. purpusii (Weing.) Backeb.
  • Epiphyllum purpusii (Weing.) F.M.Knuth
  • Phyllocactus acuminatus (K. Schum.) K. Schum.
  • Phyllocactus grandis Lem.
  • Phyllocactus latifrons (Zucc.) Link ex Walp.
  • Phyllocactus oxypetalus (DC.) Link
  • Phyllocactus purpusii Weing.

Ciri dan Karakteristik Bunga Wijayakusuma

Tumbuhan wijayakusuma merupakan spesies anggota kaktus (famili Cactaceae). Batangnya, berbentuk silindris, terbentuk dari helai daun tua yang mengecil dan mengeras. Tinggi batang dapat mencapai hingga 3 meter. Daun wijaya kusuma berbentuk pipih dan memanjang, berwarna hijau dengan permukaan halus tanpa duri dan tepi daun yang bergelombang. Panjang daun berkisar antara 10-15 cm. Pada tepi daun ini dapat tumbuh daun baru ataupun bunga.
Bunga wijaya kusuma muncul dari tepi daun berupa kuncup yang makin lama makin panjang tangkai bunganya hingga bunga itu menjuntai ke bawah. Bunga berdiameter 10 cm berwarna putih dan berbau wangi. Sedangkan tangkai dan kuncup bunga berwarna merah muda. Wijayakusuma mempunyai buah berbentuk bulat, berwarna merah dengan biji hitam. Perkembangbiakannya bisa menggunakan biji maupun stek daun.
Keunikan wijayakusuma yang kemudian menjadikannya sarat dengan mitos adalah kebiasaan berbunganya yang hanya terjadi di malam hari. Kuncup bunga mekar pada tengah malam dan sudah layu menjelang pagi hari. Karena itulah wijayakusuma disebut sebagai ratu malam atau night queen.
Tanaman ini dapat tumbuh di daerah dengan iklim sedang hingga tropis.

5 Fakta tentang Bunga Wijayakusuma

Bunga wijayakusuma (Epiphyllum anguliger) adalah salah satu bunga yang saat ini keberadaannya mulai langka dan cukup sulit ditemukan. Karena kelangkaan tersebut, dewasa ini bunga wijayakusuma dilindungi di suaka alam. Bunga yang memiliki ciri-ciri fisik yang unik ini biasanya tumbuh di daerah pantai dengan hidup menemel pada karang-karang besar. Nah berikut ini kami akan sajikan 5 fakta tentang bunga wijayakusuma yang fenomenal itu.

Bunga Wijayakusuma + Gambar Merah Putih
Berasal dari Venezuela
Bunga Wijayakusuma + Gambar Merah Putih Karena namanya yang mirip dengan nama Jawa, banyak orang mengira jika tanaman bunga wijayakusuma adalah tanaman asli Indonesia. Padahal tanaman ini sejatinya berasal dari Venezuela, Amerika Selatan. Tanaman wijayakusuma pada masa lalu dibawa oleh para pedagang China ke Indonesia (Majapahit) dan kemudian dibudidayakan secara masif karena keunikan bentuk dan ciri morfologinya yang sangat unik.

Mekar di saat yang sulit diprediksi
Bunga wijayakusuma mekar pada waktu yang tidak dapat ditentukan. Namun secara umum bunga dari tanaman yang masuk ke dalam keluarga kaktus-kaktusan ini mekar pada saat malam hari. Saat mekar, bunga wijayakusuma akan mengeluarkan wangi yang sangat semerbak seperti halnya bunga sedap malam.

Memiliki khasiat menyembuhkan beberapa penyakit

Bunga wijayakusuma dipercaya dapat digunakan sebagai ramuan herbal untuk mengobati beberapa penyakit. Berdasarkan referensi yang terdapat dalam Wikipedia Indonesia, diketahui bahwa bunga wijayakusuma berkhasiat untuk mengobati luka abses, menetralkan pembekuan darah (angin duduk), dan meredakan rasa sakitnya, bisul, antiradang, pendarahan, tuberkolosis, batuk, muntah darah, dan asma.


Memiliki hubungan erat dengan penguasa masa silam
Di kalangan keraton Kasunanan Surakarta dan Yogyakarta, bunga wijayakusuma dipercaya memiliki hubungan erat dengan raja-raja Majapahit di masa silam. Masyarakat disana berkeyakinan bila bunga ini memiliki kekuatan magis yang cukup besar sehingga raja-raja tempo dulu diwajibkan memiliki sekuntum bunga wijayakusuma yang ia peroleh dari tanaman yang ia tanam sendiri.

Mitos tentang mekarnya bunga wijayakusuma

Timbul mitos yang menyebutkan bila seseorang yang tanpa sengaja menyaksikan mekarnya bunga wijayakusuma, maka orang tersebut akan mendapatkan kebaikan di hari selanjutnya, baik berupa rezeki yang berlimpah, kesehatan, kebahagiaan, dan hal-hal positif lainnya. Secara ilmiah, mitos ini memang tidak bisa diterima begitu saja, namun pada beberapa kejadiaan, mitos tentang mekarnya bunga wijayakusuma memang terbukti dari beberapa kesaksian.